HP 14 CM0091AU Harga Murah Banget Cuman 3 Jutaan Pakai SSD 128GB!



Kelebihan utama HP 14 CM0091AU ini terletak pada tipe storage yang sudah menggunakan SSD bertipe M.2 berkapasitas 128GB. Tidak besar memang, tapi sudah cukup untuk kamu yang kegiatan komputasi utamanya adalah seputar internet seperti trend penggunaan perangkat seperti laptop dan smartphone saat ini.
Buat kamu yang belum tahu sampai agak kepo mengapa SSD pada HP Joy 2 14 CM0091AU diungul-unggulkan dan dijadikan nilai jual utamanya, begini…
Meskipun SSD itu hanyalah storage atau media simpan yang fungsinya sama dengan hard disk konvensional, tetapi karena kecepata baca tulisnya yang jauh diatas hard disk, membuat kecepatan keseluruhan laptop menjadi meningkat pula secara signifikan.
Dalam keadaan normal, SSD bisa membuat Windows bisa booting dan siap digunakan dalam waktu sekitar 8 detik saja. Kalau HDD biasa, ya hitungannya juga sama, detik, tapi kali 60, jadinya menit, wkwkwk
Karena proses baca tulis yang cepat ini, maka kinerja laptop juga agak terasa lebih gegas dan responsif menerima dan menjalankan perintah. Beda banget kecepatan ketika menjalankan aplikasi,membuka dan menutup aplikasi, dan juga waktu untuk shut down. Cepet banget-lah.
HP 14 CM0091AU
HP 14 CM0091AU
Selain SSD M.2 128GB ini, laptop murah HP 14 CM0091AU ini juga membawa kelengkapan yang lumayan. Processor AMD A4-9125 APU yang berasal dari generasi ke 7 yang memang dirancang untuk laptop entry seperti HP Joy 2 ini. VGA berupa modul APU AMD Radeon™ R3, layar 14 inci resolusi HD yang cerah, sambungan Bluetooth, HDMI, Card Reader, dan juga Web Cam.

Tentang AMD A4-9125

AMD A4-9125 adalah processor kelas entry dari seri Stoney-Ridge APU generasi ke 7 yang dirancang untuk laptop murah dan ringan seperti HP 14 CM0091AU ini. Dirilis pada kuartal kedua 2018 sebagai penerus processor dari seri Bristol-Ridge.
AMD A4-9125 merupakan processor quad-core yang terdiri dari 2 inti CPU dan 2 inti GPU. Di dalamnya sudah ada modul grafis terintegrasi berupa AMD Radeon R3 dengan 128 shaders yang bekerja pada kecepatan 655 MHz, memory controller berupa single channel DDR4-2133, H.265 video engine, dan chipset untuk menangani I/O ports.
Kalau kamu cari perbandingannya dengan processor dari Intel, maka kira-kira yang sepadan kinerjanya adalah Intel Celeron N3350.
Secara umum, processor ini cukup tangguh untuk menjalankan aplikasi berbasis Office, mengakses internet melalui browser dengan lancar, dan juga multimedia ringan untuk mendengarkan musik atau streaming video.


Selain processor AMD A4-9125, SSD 128GB dan fitur-fitur bagus tadi, kamu juga langsung mendapatkan Windows 10 Single Language 64bit asli sebagai bagian dari paket penjualan HP 14 CM0091AU Joy 2 ini. Nyaman banget kan? Tidak perlu beli lisensi Windows lagi. Jadi aman jika kamu ada rencana membawanya bepergian ke luar negeri.
HP 14 CM0091AU Joy 2
HP 14 CM0091AU Joy 2

Apakah HP 14 CM0091AU ini layak beli?

Tergantung dengan kebutuhan kamu masing-masing sih….
Menurut ROTIKOM, laptop murah 3 jutaan HP 14 CM0091AU ini pas banget buat kamu yang butuh laptop dengan bobot enteng, kinerja Office dan internet bagus, menggunakan laptop lebih untuk mengerjakan tugas, streaming Youtube atau mengelola akun jualan online.

Desain HP 14 CM0091AU ini juga bagus dan bisa membuat kamu semakin pede. Tipis, enteng cuman 1.4 kg, sepintas terlihat seperti laptop mahal, hehe….

Harga HP 14 CM0091AU Joy 2

Harga resmi HP 14 CM0091AU ini adalah Rp. 3.999.000,- Tetapi di beberapa toko online, kamu bisa membelinya di kisaran harga 3.5 sampai 3.8 juta saja. Harga yang sangat menarik kalau kita bandingkan dengan spesifikasi dan fitur-fiturnya sebagai laptop murah dengan SSD.

Spesifikasi HP 14 CM0091AU

  • Processor: AMD A4-9125 Dual-Core (2.3 GHz base frequency, up to 2.6 GHz burst frequency, 1 MB cache)
  • Memory: 4 GB DDR4-1866 SDRAM (1 x 4 GB)
  • Video graphics: AMD Radeon™ R3 Graphics
  • Storage: 128 GB M.2 SSD
  • Display: 14″ diagonal HD SVA BrightView WLED-backlit (1366 x 768)
  • Keyboard: Full-size island-style keyboard
  • Pointing device: Touchpad with multi-touch gesture support
  • Wireless connectivity: 802.11b/g/n (1×1) Wi-Fi® and Bluetooth® 4.2 combo
  • Network interface: Integrated 10/100/1000 GbE LAN
  • Expansion slots: 1 multi-format SD media card reader
  • External ports: 2 USB 3.1 Gen 1 (Data transfer only); 1 USB 2.0; 1 HDMI 1.4b; 1 RJ-45; 1 headphone/microphone combo
  • Minimum dimensions (W x D x H): 33.5 x 23.4 x 1.99 cm
  • Weight: mulai dari 1.47 kg
  • Power supply type: 45 W AC power adapter
  • Battery type: 3-cell, 41 Wh Li-ion prismatic
  • Webcam: HP TrueVision HD Camera with integrated digital microphone
  • Audio features: Dual speakers
  • OS: Windows 10 Home Single Language 64
  • HP apps:
    • HP Audio Switch; HP Documentation; HP ePrint; HP JumpStart; HP Recovery Manager; HP Support Assistant; HP Sure Connect
    • Software included
    • McAfee LiveSafe™

Komentar

Postingan Populer